MENCARI JATI DIRI ..
MENCARI ILMU DIMANA SAJA ..
KARNA NAMA BAIK LEBIH BERHARGA DARIPADA KEKAYAAN DUNIA ..

Wednesday, February 1, 2012

Sikap Yang Tepat Untuk Saat Teduh Anda

“The LORD does not look at the things people look at. 
People look at the outward appearance, but the LORD looks at the heart.” 
(1 Samuel 16:7b)



Kamu dapat mempunyai waktu teduh dimanapun, tetapi itu semua dimulai dengan sikap yang baik. Tuhan menginginkan hati mu berada pada tempat yang benar. Pada kitab 1 Samuel 16:7 menyatakan bahwa Tuhan tidak melihat seseorang dari elok parasnya seperti manusia melihat apa yang tampak didepan matanya, tetapi Tuhan melihat hati seseorang.


Apa itu sikap yang tepat/baik selama waktu teduh anda?

1. Datang dengan pengharapan. Datang lebih awal sebelum Tuhan hadir. Kamu bertemu dengan Tuhan - Pencipta alam semesta! Kamu harus berharap untuk mempunyai waktu persekutuan yang baik dengan Tuhan dan menerima berkatnya.

2. Datang dengan penuh rasa hormat. Kamu akan bertemu dengan Tuhan, jadi jangan tergesah-gesah pada saat kehadiran Tuhan. Siapkan hati mu dengan tetap berdiam teduh sebelum Tuhan hadir. Jika kamu akan bertemu dengan Presiden Republik Indonesia atau bertemu dengan Ratu Inggris, pasti kamu akan datang lebih awal. Kamu akan tampak berpenampilan terbaik. Berapa besarkah rasa hormat yang harus kita punyai ketika kita akan bertemu dengan Tuhan sang Pencipta alam semesta?


3.  Datang dengan tetap terjaga. Pastikan diri anda tetap terjaga sebelum anda bertemu dengan Tuhan. Sekali lagi, anda akan bertemu dengan Sang Pencipta alam semesta. Jangan biarkan waktu teduh anda berada di tempat tidur, mungkin anda akan jatuh tertidur. Faktanya, waktu terbaik untuk mempersiapkan saat teduh anda adalah malam hari. Tidur lebih awal 15 menit jika anda perlu dan bagun di malam hari, sehingga dalam kondisi baik ketika ada akan bertemu Tuhan. Tuhan layak untuk memperoleh perhatian kita secara penuh.
4. Datang dengan kemauan untuk taat. Jangan memulai saat teduh anda dengan ide bahwa kamu akan mendengar dari Allah dan kemudian memutuskan apakah akan taat atau tidak taat. Malahan, anda harus mengatakan pada Tuhan bahwa anda akan siap untuk berkata "Ya, Tuhan"

Punyailah sikap yang tepat sebelum anda memulai saat teduh anda, dan kamu dapat berharap hasil terbaik dari saat teduh anda.


Penerjemah : Yusia (Kaleb)

translated from:

0 comments:

Post a Comment

Admin Cikadut's Blog